Dishub Berencana Tambah Halte di Beberapa Titik Kota Balikpapan

oleh
oleh

Balikpapan,Nansarunai.com– Dinas Perhubungan kota Balikpapan berencana membangun beberapa halte percontohan, yang lokasinya di beberapa titik wilayah Kota Balikpapan. 

Hal itu disampaikan Kepala Dishub Balikpapan, Adwar Skenda Putra, yang menjelaskn, kalau  halte percontohan ini disiapkan guna mendorong kenyamanan penumpang yang menggunakan sarana angkutan umum massal (SAUM), salah satunya Balikpapan City Trans atau Bacitra. Adwar menambahkan,  untuk konsep halte tersebut nantinya akan lebih modern.

Selain itu juga akan menggunakn penerangan yang dilengkapi dengam solar sel dan dilengkapi dengan fasilitas tempat charger handphone.

“Nantinya akan ada panel LCD yang akan tracking keberadaan bus. Jadi berupa layar gitu, sehingga orang bisa memantau bus,” jelas Adwar.

Adwar juga menyebutkan kalau total untuk kebutuhan halte sebanyak 142 halte. Dan seperti dilihat, Jalan Jenderal Sudirman merupakan titik dimana paling banyak berdirinya halte. “Kita memang melakukan evaluasi di benerapa titik bus stop,” 

Sementara itu selain pembangunan halte nantinya, saat ini Dishub Balikpapan telah bekerja sama dengan BRI dan Bank Mandiri untuk mendukung penyediaan kartu uang elektronik atau e-money, dan pembangunan halte.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.