Polda Kaltim Terus Berantas Narkoba: Ditresnarkoba Amankan 1,1 Kg Sabu di Samarinda

oleh
oleh

Balikpapan(23/11), Nansarunai.com – Direktorat Reserse Narkoba Polda Kalimantan Timur kembali membuktikan komitmennya dalam memberantas penyalahgunaan narkotika. Pada Kamis (21/11/2024) lalu, tim Ditresnarkoba berhasil mengamankan seorang tersangka berinisial AS (48) yang kedapatan membawa narkoba jenis sabu seberat total 1,1 kg di Samarinda.

Direktur Reserse Narkoba Polda Kaltim, Kombes Pol Arif Bastari, mengungkapkan bahwa pengungkapan ini berawal dari laporan masyarakat tentang aktivitas mencurigakan di kawasan Jln. P. Suryanata, Kelurahan Bukit Pinang, Kecamatan Samarinda Ulu. Menindaklanjuti informasi tersebut, petugas di lapangan melakukan penyelidikan hingga berhasil menghentikan AS yang sedang mengendarai sepeda motor pada pukul 18.20 WITA.

“Dari pemeriksaan awal, kami menemukan satu bungkus teh Cina berisi sabu dengan berat bruto 1.077 gram yang disimpan dalam kantong kresek hitam serta satu plastik silver berisi sabu seberat 11,11 gram bruto di kantong jaket tersangka,” jelas Kombes Pol Arif.

Pengembangan di lokasi lain, tepatnya di rumah tersangka di Jln. Hasan Basri, Kelurahan Temindung Permai, mengungkap barang bukti tambahan berupa satu plastik klip berisi sabu seberat 10,20 gram bruto, lima paket kecil sabu dengan berat total 1,59 gram bruto, timbangan digital, sendok takar, bundel plastik klip, serta uang tunai Rp 750.000 yang diduga hasil transaksi narkoba.

Tersangka dan seluruh barang bukti kini diamankan di Subdit I Ditresnarkoba Polda Kaltim untuk penyelidikan lebih lanjut. AS dijerat dengan Pasal 114 ayat (1) Jo Pasal 132 Ayat (1) subs Pasal 112 ayat (1) Jo Pasal 132 Ayat (1) UU No. 35 Tahun 2009 tentang Narkotika.

Kabid Humas Polda Kaltim, Kombes Pol Yuliyanto, menegaskan bahwa Polda Kaltim berkomitmen penuh dalam memerangi peredaran narkoba di Kalimantan Timur. “Langkah ini sejalan dengan program prioritas nasional, yaitu Asta Cita Presiden RI, yang salah satunya fokus pada pemberantasan narkoba,” tutupnya.(humas)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.